Banjarnegara, KABAR-DESAKU.COM – Antusias masyarakat Dusun Cikura Desa Luwung Kecamatan Rakit Kabupaten Banjarnegara Jawa Tengah laksanakan jalan sehat bersama.
Jalan sehat yang diikuti oleh ratusan warga pagi tadi, Minggu (18 Agustus 2024) memenuhi jalanan Desa Luwung.
Jalan sehat pagi tadi merupakan rangkaian acara peringatan HUT Ke 79 RI yang dilaksanakan oleh warga Dusun Cikura Desa Luwung.
Kegiatan jalan sehat diikuti dari berbagai usia dari anak-anak hingga dewasa bahkan orang tua.
Star dimulai pukul 07.00 WIB dari panggung utama peringatan HUT Ke 79 RI.
Sedangkan finis berada di Kolam pemancingan yang disiapkan oleh panitia di tengah Dusun Cikura.
Fitri salah satu peserta mengatakan senang bisa kumpul dan olahraga bareng melalui kegiatan jalan sehat.
“Alhamdulilah senang, bisa jalan-jalan bareng warga sekaligus olahraga,” kata Fitri.
Selesai jalan sehat, warga masih berkumpul untuk mengikuti mancing bersama sambil dilaksanakan pembagian door prize.
Baca juga: Cara Merebus Daun Singkong Agar Empuk dan Warnanya Tetap Hijau
Panitia HUT ke 79 RI Dusun Cikura Desa Luwung mengatakan menyiapkan ikan Bawal dan ikan Lele untuk mancing bersama.
“Kami siapkan ikan Lele dan Bawal untuk mancing bersama,” ungkap Ino salah satu panitia.
Desa Luwung merupakan salah satu desa penghasil ikan di Kabupaten Banjarnegara.
Baca juga: Kemendesa Latih Masyarakat di Banjarnegara Menjadi Konten Kreator Desa

Ratusan warga Dusun Cikura Desa Luwung Kecamatan Rakit Kabupaten Banjarnegara Jawa Tengah mancing bersama
Selain pertanian, terdapat ratusan kolam ikan yang dimiliki oleh warga Desa Luwung.
Sehingga setiap tahunnya sudah menjadi tradisi warga setiap memperingati HUT RI panitia mengadakan mancing bareng dan/atau Parak (menangkap) ikan.
Selain jalan sehat dan mancing bersama malam nanti juga masih ada rangkaian acara peringatan HUT Ke 79 RI Dusun Cikura Banjarnegara.***


























One thought on “Jalan Sehat dan Mancing Bersama Ramaikan HUT Ke 79 RI di Dusun Cikura Banjarnegara”