Menyala Bosku! Hidupkan Semangat Literasi, Rumah Baca Purnama Banjarnegara Dikunjungi Warga

KABAR-DESAKU.COM – Pada Jumat pagi (04/10), Rumah Baca Purnama yang berlokasi di Dusun Cikura, Desa Luwung, Kecamatan Rakit, Banjarnegara, mendapat kunjungan dari Pak Nasrun, salah satu warga Desa Luwung.

Dalam kunjungan sederhana ini, Nasrun memberikan apresiasi terhadap berbagai kegiatan yang telah diadakan.

Namun, ada satu masukan penting yang disampaikan, yaitu agar program-program di Rumah Baca Purnama lebih dipadatkan pada momen-momen tertentu seperti Hari Sumpah Pemuda dan Hari Pendidikan Nasional.

Baca Juga: Air Kelapa: Rahasia Kulit Glowing, Bumil Happy, dan Diet Anti Gagal!

“Nantinya, dipadatkan saja mas, apalagi di momen-momen tertentu seperti Hardiknas, Hari Sumpah Pemuda, maupun peringatan lainnya,” ucap Nasrun

Menanggapi masukan tersebut, Indra Hari Purnama, selaku Founder Rumah Baca Purnama, menjelaskan bahwa berbagai program literasi memang telah berjalan.

“Program yang saat ini sedang berjalan adalah lomba menulis buku anak dalam rangka menyambut Hari Listrik Nasional 2024, dan Lomba Menulis Artikel yang dilakukan secara online, alhamdulillah peserta yang sudah masuk paling jauh dari Kepulauan Riau,” jelasnya.

Rumah Baca Purnama tidak hanya menjadi tempat belajar bagi anak-anak usia sekolah, tetapi juga terbuka lebar bagi siapa saja, baik individu perorangan maupun institusi yang ingin berkunjung.

Baca Juga: Gus Baha: Begini Cara Sholat yang Asik dan Khusyuk 

Pertemuan sederhana ini menjadi bukti nyata bahwa Rumah Baca Purnama telah menjadi wadah inklusif untuk meningkatkan minat baca dan menulis di masyarakat.

Kunjungan ini sekaligus menguatkan peran Rumah Baca Purnama sebagai pusat literasi yang terus berinovasi dan memperluas jangkauan kegiatannya.

Dengan dukungan dari masyarakat dan semangat yang terus menyala untuk terus maju, Rumah Baca Purnama Banjarnegara menunjukkan komitmennya dalam memperkaya wawasan literasi generasi muda maupun masyarakat umum.***




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *