Terima Kasih: Puisi Karya Intania Siswa MA Cokroaminoto Sokanandi Banjarnegara

BANJARNEGARA, KABAR-DESAKU.COM – Terima kasih merupakan ungkapan rasa syukur dengan menggunakan kata-kata yang tak terucap.

Terima Kasih dalam sebuah puisi yang mencoba merangkum rasa syukur dan penghargaan terhadap mereka yang telah hadir, membantu, dan memberi warna dalam hidup.

Melalui bait-bait puisi dengan judul “Terima Kasih” yang ditulis oleh Intania siswa MA Cokroaminoto Sokanandi Kabupaten Banjarnegara, tersirat penghormatan bagi semua hal sederhana yang mungkin luput dari perhatian.

Hari ini merupakan hari yang spesial bagi Intania, dimana pada 18 tahun yang lalu remaja yang kini menginjak dewasa ini dilahirkan, tepatnya 26 Oktober 2006.

Baca juga: Penggunaan Listrik dengan Bijak: Menjaga Lingkungan dan Menghemat Biaya

Berikut ini puisi yang ditulis oleh Intania siswa MA Cokroaminoto Sokanandi Kabupaten Banjarnegara.

 

“Terimakasih”

Karya : Intania

 

Ditengah keramaian, aku merasa sendirian

Di dalam kesunyian, aku merasa kesepian

Di luar ruangan, aku merasa dikucilkan

Itulah yang dulu kurasakan…

Dimana keramaian, adalah musuh terbesarku

Berbicara dengan orang lain, adalah ketakutanku

Mengeluarkan pendapat, adalah kekhawatiranku

Mengenal orang lain pun, aku sangat malu…

Lalu, aku berpikir…

Apakah hidupku tidak membutuhkan orang lain?

Apakah aku tetap bisa bertahan walaupun sendirian?

Apakah aku akan memendam semuanya sendirian?

Ternyata aku salah..

Setelah aku mengenal mereka, mereka membuatku semangat

Mereka membuatku percaya diri

Bahkan mereka menambah pengalaman di hidup ini

Terimakasih telah membuatku berubah menjadi lebih baik

Terimakasih telah menghilangkan rasa takutku

Terimakasih telah memusnahkan kesunyianku

Terimakasih untuk kalian penyempurna hidupku.

 

Baca juga: Lomba Kreasi Olahan Nonberas dan Terigu Tumbuhan Inovasi dan Kreasi Ketahanan Pangan

Semoga puisi dengan judul “Terima Kasih” karya Intania siswa MA Cokroaminoto Sokanandi Kabupaten Banjarnegara tersebut dapat menjadi inspirasi untuk semua.***




2 thoughts on “Terima Kasih: Puisi Karya Intania Siswa MA Cokroaminoto Sokanandi Banjarnegara

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *